SAMPANG – Nenek Duna (70) warga Desa Pajeruan, Kecamatan Kedungdung, Kabupaten Sampang meninggal usai diduga di tabrak oleh oknum Polisi. Senin, 04/11/2024. sekitar jam 05:30 kemarin.
Hal ini diperkuat saat tim Media Madura Raya mencoba komunikasi dengan pihak keluarga korban dan warga setempat.
Saruki tetangga korban, mengatakan bahwa dirinya mengaku bahwa dikabarkan bahwa korban saat tiba di rumah dengan di bawa mobil ambulans dari pihak rumah sakit, yang saya dengar korban di tabrak oleh oknum polisi
“Korban, diketahui setelah sampai dirumah dan dikabarkan kecelakaan, ” ungkap Saruki. Selasa, 05/11/2024.
kondisi korban diperkuat ada bekas luka kecelakaan, seperti bagian telinga, dan bagian tangan ada yang patah.
Sementara Kasi humas Polres Sampang Dedy Dely Rasidie membenarkan adanya hal tersebut, kecelakaan terjadi sekitar pukul 5.30 WIB Senin kemarin.
Dedy menjelaskan, bahwa pihak kepolisian setelah melakukan penyelidikan atas peristiwa tersebut dimana, korban ini akan menyeberang, namun, karena kecepatan sedang dari arah selatan menuju ke utara sehingga tidak menututi.
“Karena jarak terlalu dekat, kecelakaan tidka tidak bisa dihindari, ” terangnya.
Namun pelaku yang menabrak korban setelah dilakukan pengecekan lebih lanjut bukan anggota polres Sampang. Pelaku bukan anggota polres Sampang, melainkan identitasnya merupakan anggota Polri. “Alamatnya Sumenep, untuk dinasnya kita tidak tahu,” imbuhnya.(Md).