Ragam  

Jelang Event Kerapan Sapi Aniversary Tim Bojoku Nakal Stadion Mitra Cendana Dibenahi

SAMPANG – Menjelang pelaksanaan Kerapan sapi Event Aniversary Tim Bojoku Nakal Pada Tanggal 13-14 Mei Minggu depan, Panitia Pelaksana mulai membenahi sarana dan prasarana Stadion Mitra Cendana, salah satu Stadion yang akan menghelat gelaran perlombaan kerapan sapi, Minggu, 07/05/2023.

Pembenahan Stadion yang dilakukan oleh panitia penyelenggara membuktikan bahwa segala persiapan harus rampung termasuk sarana dan prasarana lainnya jelang penyelenggaraan event tersebut.

Proses pembenahan stadion lapangan sudah dilakukan, mulai merapikan sisi lapangan, pagar hingga perawatan stadion.

R.H. Aulia Rahman selaku pemilik Tim Bojoku nakal melalui R.H. Ahmadi Selaku panitia penyelenggara mengatakan, pelaksanaan teknis di lapangan sudah diperbaiki dari segi pagar, lapangan lintasan sapi yang akan dipacu

“Progresnya kami mulai mendampingi para pekerja memperbaiki Lapangan kerapan sapi Mitra Cendana, dari segi pagar lintasan, hingga Lapangan yang akan menjadi lintasan para sapi,” Ucapnya.

Pembenahan ini melibatkan pengurus Aspek Panitia, personil serta pihak lainnya yang terlibat dalam giat ini.

“Semua harus kita matangkan, termasuk stadion yang menjadi Lapangan utama. Jadi langkah awal kita lakukan pembersihan disekitar stadion, pagar yang rusak diperbaiki, lintasan pacuan juga dibenahi,” ujarnya.

Disisi lain R. Abdi Rifky persiapan sudah 100% semuanya sudah siap untuk event lomba, sebagai tuan rumah kami akan fokus dalam pembenahan lapangan.

“Kami pastikan semuanya sudah siap untuk sarana dan prasana 100% udah ready,” Ucap Rifky.

Diketahui ajang Kerapan sapi yang digelar tim bojoku nakal dan B. Ngalle bertajuk Ajang Silaturahmi para Pecinta Kerapan Sapi yang akan di selenggarakan dua hari pada tanggal 13-14 Mei.

(Md)

Exit mobile version