Truk Pengangkut LPG 3 Kg Terbakar di Depan Balai Bluto Sumenep

SUMENEP – Heboh Truk pengangkut tabung Gas LPG 3 kg terbakar di depan Balai Desa Bluto Sumenep arah ke Aeng Bejeh Sumenep, pada Rabu Siang
Kabid Damkar Sumenep, Subiyakto saat On air, menyebut saat ini petugas masih melakukan pemadaman karena api semakin membesar.
“Sebanyak 2 unit damkar sudah menuju ke lokasi untuk membantu memadamkan api agar tidak menyebar ke tempat lainnya” teranngya saat on Air, Rabu, 25/01/2023

Ia menambahkan untuk sopir Truk saat ini sudah di tangani tim Damkar dan di periksa kepolisian untuk di mintai keterangan akibat kejadian kebakaran tersebut

Berdasarkan keterangan warga setempat, peristiwa itu, diduga terjadi di depan Balai Desa Bluto, Kecamatan Bluto, Sumenep.
Api terlihat cukup tinggi, melalap bagian belakang dari truk berwarna merah tersebut.

“Kebakaran truk LPG hari ini, depan Balai Desa Bluto,” sebut salah seorang warga, yang merekam video.
Menurut warga meski api sempat dipadamkan oleh Damkar, namun tiba-tiba api mulai menyala lagi dan membuat masyarakat setempat kembali panik.
“Alhamdulillah api sudah bisa dipadamkan dengan mengerahkan dua unit mobil pemadam kebakaran” Tuturnya.
Untuk kerugian pihak kepolisian masih menyelidiki dan dugaan terjadinya kebakaran pihak kepolisian masih meminta keterangan sopir pengemudi truk pengangkut LPG tersebut.
(Md)

Exit mobile version