Warga Soroti Sampah Popok Berserakan di Akses Jalan Gulbung

Img 20250413 wa0037

SAMPANG – Persoalan sampah di pinggir jalan di Sampang belum teratasi. Terbukti di beberapa titik jadi tempat pembuangan sampah.

Seperti yang terlihat di Desa Gulbung, di utaranya balai Desa, Kecamatan Pangarengan, Kabupaten Sampang, sampah popok berceceran ke aspal jalan.

Pantauan di lokasi, pinggir jalan kabupaten itu jadi tempat penampungan sampah.Baik sampah plastik, ranting pohon hingga popok terbungkus plastik.

Saking banyaknya, sampah popok itu berceceran ke aspal jalan. Beberapa di antaranya mengering, dan cemet lantaran terlindas kendaraan.

“Kami sudah cukup terganggu karena sampahnya ini menimbulkan bau yang tidak sedap,” kata Saiful pengendara mobil yang melintas dilokasi tersebut, Senin, 14/04/2025.

Menurut dia, hal itu sudah berlangsung lama. Bahkan menurutnya, akses jalan tersebut penghubung antar Desa sehingga adanya sampah yang berserakan membuat bau tak sedap dan mengotori lingkungan.

Meski sudah diberi tanda khusus agar tidak membuang sampah di area dimaksud, warga tetap bandel. Tak hanya menggangu pemandangan, banyak sampah yang berserakan di jalan juga memicu bau menyengat di sekitar lokasi.

Sementara warga menduga sampah tersebut berasal dari masyarakat sekitar. “Biasanya ada warga yang buang sampah, mereka buang dalam bentuk kantongan besar,” ucapnya.

Ia berharap pemerintah bisa segera bertindak. “Semoga pemerintah bisa menyediakan tempat sampah atau bisa diangkutlah,” harapnya. (Md).

Exit mobile version