As Roda Patah, Truk Bermuatan Tepung Terguling di Jalan Raya Camplong

SAMPANG – Kendaraan roda empat jenis Truk mengalami Kecelakaan tunggal terjadi di Sampang tepatnya di Jalan Camplong Raya. Peristiwa kecelakaan tersebut akibat diduga As roda truk tersebut patah dan terguling.

Menurut dari Informasi yang diterima oleh Madura raya mengatakan, peristiwa naas itu terjadi pada Senin 12/06/2023 sekitar pukul 15.15 WIB.

Truk bernopol M 8036 WD tersebut, bermuatan tepung itu datang dari arah barat menuju ke timur. Setibanya TKP di jalan raya Camplong, as roda belakang truck diduga patah sehingga menyebabkan truk terguling.

“Ketika sampai dilokasi kejadian, truk tersebut tidak ada rintangan, diduga karena As roda truck patah sehingga oleng ke kiri jalan,” jelas.

Kronologis kejadian melalui kasat lantas polres Sampang di terusin Ipda Dody Darmawan, mejelaskan kecelakaan tersebut bermula saat truk nopol M 8036 WD yang dikemudikan Asis warga dari kota Sumenep bermuatan tepung sesampainya di TKP As ban belakang kanan patah sehingga oleng ke kanan dan roboh serta muatannya juga meluber ke kanan jalan.

“Ketika sampai dilokasi kejadian, truk tersebut tidak kuat menanjak karena As roda truck putus sehingga oleng terperosok ke kiri jalan dan menabrak pagar rumah milik warga sekitar,” jelas Dody.

Beruntung tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut. Saat ini truk yang terguling tersebut sedang dilakukan evakuasi.

“Kami himbau kepada pengguna jalan agar berhati-hati ketika berkendara. Apalagi truk bermuatan berat,” pungkasnya.

(Md)