3 Kecamatan Penyumbang Paling Banyak Kekosongan Kepala Sekolah Tingkat SD

SAMPANG – Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Sampang mencatat masih banyak kekosongan kursi jabatan Kepala Sekolah (Kepsek) di tingkat Sekolah Dasar (SD), Senin, 27/03/2023.

Kepala Disdik Kabupaten Sampang, Edi Subinto bilang kekosongan jabatan kepala sekolah terjadi di 14 Kecamatan se-Kabupaten Sampang. Namun yang menjadi penyumbang terbanyak adanya kekosongan Kepsek di tingkat sekolah SD berada di bagian utara Kabupaten Sampang.

“Di antaranya sekolah-sekolah SD yang berada di Kecamatan Sokobanah, Ketapang dan Banyuates,” tutur Edi.

Menyikapi kekosongan kepala sekolah tersebut, Edi Subinto akan segera mengatasinya dengan melakukan pengangkatan dari kalangan guru. Namun hanya berlaku untuk menjabat Kepala Sekolah SD selama satu periode atau selama empat tahun.

“Sebab saat ini, persyaratan untuk mengisi jabatan Kepsek SD hanya bisa dilakukan oleh guru penggerak. Kalau persyaratan sebelumnya bisa dilakukan dengan hanya mengikuti diklat calon Kepsek SD,” jelasnya.
(Md)