Hukum  

Penggerebekan di Duga Teroris Menyisakan Kaget Trauma Warga dan Anak

SAMPANG-Sejumlah Warga jalan Merapi gg II Kelurahan Rongtengah RT. 002 RW. 002 Kec. Sampang Madura Jawa Timur. Di datangi oleh Tim Datasemen Khusus (Densus) 88 Polda Jatim, mengaku kaget mengetahui ada salah seorang tetangganya menjadi terduga teroris yang kediamannya digeledah tim gabungan kepolisian kamarin, Selasa, 18/10/2022

Saya kira ini ada sangkut pautnya dengan kasus KPK kemarin, karena banyak anggota polisi yang datang. Tahunya malah ada warga kami yang diduga teroris, Salah satu tetangga
“Saya juga panik karena banyaknya polisi berpakaian lengkap tiba tiba datang ke komplek kami” Ucapnya

Puluhan polisi bersenjata lengkap melakukan penggeledahan di salah satu rumah yang berada di Jl.Merapi gg II Kelurahan Rongtengah RT. 002 RW.
Aparat keamanan yang terlibat dalam penggeledahan itu yang di saksikan keluarga di duga Teroris tersebut, Istri tersangka beserta Anak yang ke – 6 dan yang ke- 7 menyaksikan pada saat Proses penyelidikan dan pengembangan yang dilakukan oleh Densus 88/AT, serta pada saat proses penyelidikan dan pengembangan di rumah terduga teroris (S) mendapatkan pengamanan yang ketat dari Polres Sampang dan Polsek Sampang Kota.
“Buku-buku (Dokumen) yang mengarah ajaran yang menyimpang dikemas sebayak Dua Dus Aqua kecil” Ungkap Kapolres Sampang AKBP Arman

Menurut salah satu tetangga yang juga Guru ngajar SD di omben dan Ibu Rumah Tangga warga jalan Merapi senin 17/10, penangkapan tersebut mengagetkan masyarakat setempat
“Sangat kaget terlebih ketika mengetahui bahwa (S) tetangganya diduga anggota teroris” Lanjutnya,”Orangnya baik, santun dan memang tidak pernah bermasalah dengan tetangga lainnya,” katanya.
Sampai anak Saya takut karena banyaknya polisi berpakaian lengkap mendatangi Rumah di duga teroris
“Anak saya trauma mas ketika banyaknya polisi yang datang megeledah Rumah yg diduga teroris” Ungkapnya

S merupakan warga asli Pamekasan namun menurut dia, baru menetap di jalan Merapi gg II Kelurahan Rongtengah RT. 002 RW. 002 Kec. Sampang kurang lebih 6 tahun terakhir.
Pasalnya S yang berprofesi sebagai Guru yang rumah kontrakannya tepat disebelah timur Sekolah tempat mengajar itu sama sekali tidak berperawakan sebagai Anggota Kelompok Radikal, baik secara keseharian maupun pergaulan dengan tetangga

Sementara itu ketua RT belum bisa dihubungin dan di Mintai keterangan Lantaran ada di luar kota. (Mohdy)