Sengketa Partai, Pelantikan Anggota Terpilih DPRD Sampang Bakal Tidak Lengkap

SAMPANG – Jelang pelantikan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sampang yang mulai dihitung hari berbagai tahapan pelantikan terhadap 45 orang calon anggota dewan perwakilan rakyat daerah (DPRD) kabupaten Sampang terpilih hampir rampung. Rabu, 14/08/2024

Sekretaris DPRD Sampang, Anwari Abdullah memastikan calon anggota dewan terpilih sudah diusulkan ke provinsi. Ada 45 orang calon anggota dewan yang terpilih dari hasil pemilu 2024.

Dalam hal ini langkah terus mematangkan persiapan untuk acara tersebut, termasuk menggelar rapat bersama Forum Koordinasi Pimpinan daerah (Forkopimda). Berbagai aspek mulai keamanan acara, undangan, sudah dikoordinasikan dengan instansi terkait.

“Berkas pengangkatan anggota dewan baru sudah disetor pada provinsi, namun ada satu yang belum rampung karena permasalahan partai,” kata Anwari

Proses pelantikan sendiri disesuaikan dengan berakhirnya masa jabatan anggota legislatif periode 2019–2024, yakni 25 Agustus 2024 mendatang. Dan selanjutnya menunggu turunnya SK dari Provinsi Jawa Timur.

“Jadi proses pelantikan tinggal menunggu SK Gubernur Provinsi Jawa Timur terkait pengangkatan anggota legislatif periode 2024–2029,” ujarnya.(Md).

Exit mobile version