Ada 6 Seleksi Terbuka Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama di Lingkup Sampang

SAMPANG – Pemerintah Kabupaten Sampang membuka seleksi terbuka untuk pengisian kekosongan Jabatan Pimpinan Tinggi (JPT) Pratama di lingkup pemerintahan setempat kepada Aparatur Sipil Negara (ASN) dengan pangkat golongan eselon III. Senin, 12/08/2024

Pendaftaran seleksi terbuka Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama (JPTP) untuk posisi Staf Ahli Bupati di Kabupaten Sampang, Madura telah berakhir, tepatnya pada Agustus 2024.

Alhasil, semasa tahapan tersebut terdapat 6 Aparatur Sipil Negara (ASN) eselon III yang tercatat sebagai mendaftar. Mereka dari sejumlah OPD di lingkungan Pemkab setempat.

Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumberdaya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Sampang Arif Lukman Hidayat mengatakan bahwa, setelah berakhirnya masa pendaftaran, pihaknya memastikan tidak ada perpanjangan waktu pendaftaran.

“Tidak ada perpanjangan waktu karena jumlah pendaftar seleksi terbuka telah memenuhi syarat,” ujarnya.
Berikut nama 6 pendaftar tersebut :

1. Yulis Juwaidi (Sekretaris Diskopindag)
2. Halifatul ummah (Kabid Pengelolaan dan Pemasaran Produk Dinas Pertanian.
3. Asrul Sani (Sekretaris DPMPTSP)
4. A.Rofik (Kabid Pendataan dan Pengendalian Lingkungan Hidup DLH Perkim)
5. A. Kabul Zaifullah (Kabid Kewaspadaan Nasional dan Penanganan Konflik Bakesbangpol)
6. Tri Jayadi (Sekretaris Disperta KP)

Lebih lanjut, setelah proses pendaftaran, 6 pendaftar akan mengikuti seleksi Administrasi dan Penelusuran Rekam Jejak, 12 s.d 13 Agustus 2024.

“Untuk Pengumuman Hasil Seleksi, 14 Agustus 2024,” pungkasnya. (Md).

Exit mobile version