SAMPANG – Semarak jelang hari kemerdekaan Indonesia yang ke 79 berbagai ragam warga untuk mengais rezeki meski terbilang musiman. Selasa, 23/07/2024
Awi pedagang asal Kota Bandung Jawa Barat yang memajang bendera /pernak-pernik merah putih berbagai macam ukuran dan desain di sepanjang trotoar kota Sampang.
“Sudah berjualan sejak tahun 2018 lalu dijalan Jaksa Agung Suprapto, pas depan gang Perumahan Green Park /sebelah timur Puskesmas Kemuning setiap menjelang hari kemerdekaan, ” ujar Awi
Menurutnya, setiap menjelang bulan Agustus / hari Kemerdekaan saya berganti berjualan bendera yang sebelumnya dalam keseharian sebagai Buruh tani di Daerahnya
Dalam kesehariannya (Awi) bisa mendapatkan omzet sekitar Rp400 ribu hingga Rp1 juta dari menjual bendera dan aksesoris pernak-pernik kemerdekaan.
“Untuk mematok harga jual bendera dengan cukup bervariasi, mulai dari Rp4 ribu hingga Rp300 ribu. Dari banyaknya variasi bendera yang banyak dicari yaitu yang berukuran panjang 6 meter dan bendera rumbai kecil seharga Rp4 ribu per meternya, ” terangnya.
Biasanya lonjakan jumlah pembeli mulai terjadi pada 1 Agustus hingga menjelang 17 Agustus. Ia sudah menyiapkan stok yang cukup banyak untuk melayani warga yang membutuhkan pernak-pernik untuk HUT Kemerdekaan RI.
Banyak suka duka yang ia jalani selama berjualan bendera musiman, salah satunya ia harus rela meninggalkan keluarga selama dua bulan. Selain itu (Awi) juga harus bertempat tinggal seadanya dan sering menginap dilokasi tempat dimana ia berjualan.
” Meski demikian, ia merasa sangat bersyukur, senang, dan penuh semangat dalam menjalani kehidupannya demi anak dan istrinya di desa.” pungkasnya. (Md).