SAMPANG-Musibah kebakaran di Sampang warga Jalan Hasanuddin RT04 RW04, Kelurahan Polagan, Kecamatan Sampang, Kabupaten Sampang, Madura, Jawa Timur kemarin mendapat perhatian dari Anggota DPRD Sampang.Sabtu /06/08/2022.
Komisi IV Ach. Heriyanto Shaleh, Anggota DPRD Sampang Fraksi PKB menyambangi lokasi kejadian korban kebakaran , didampingi Pelopor perdamaian Tagana dan Dinsos, BPBD dan Baznas kasi PAKBS kasi PSKBA untuk memberikan bantuan pada korban kebakaran Jumat pagi
Korban kebakaran Ayyub Filani dan Salwani warga Jalan Hasanudin, RT 4 RW 4 Kelurahan Polagan,
Kehadirannya yang juga melaksanakan kegiatan bersih bersih puing puing sisa kebakaran, bersama masyarakat setempat,dan menyerahkan sejumlah bantuan untuk korban kebakaran
“Saya turut merasakan dampak yang dirasakan para korban, semoga bantuan ini bisa sedikit meringankan korban yang terkena musibah,” ucap Heri
Selain menyerahkan sejumlah bantuan, Heri juga menyempatkan berbicara dengan korban kebakaran.
“Saya dengar mereka bercerita, ya semoga musibah ini cepat berlalu, dan warga bisa kembali menjalani kehidupan seperti sediakala, ” katanya.
menjadi sebuah pelajaran buat kita semua, agar lebih berhati-hati terutama yang bersentuhan dengan api, mengantisipasi tidak terjadinya kelayayan dan kebakaran.
Heri , juga menambahkan, Harapannya kepada pemerintah selain di bantu dengan sembako dan juga bantuan berupa uang, kedepan di bantu juga perbaikan tempat tinggal (rumah), ungkapnya.
Hamdani, pelopor perdamaian banyak mengucapkan terima kasih pada pemerintah kabupaten Sampang, yang telah peduli pada warganya dan juga pada relawan kemanusiaan seperti pelopor perdamaian dan Tagana selalu sigap paska kebakaran dengan adanya bantuan tersebut setidaknya bisa meringankan beban pada para korban kebakaran tersebut, ungkapnya.(mohdy)