Hukum  

Dugaan Penganiayaan Terhadap Kapus Robatal Masuk Proses Penyelidikan Polres Sampang

SAMPANG – Dugaan penganiayaan yang dilakukan oleh oknum aktivis terhadap Kepala Puskesmas (Kapus) Robatal, Beny Irawan berbuntut panjang. Karena dari pihak terduga korban membawa kasus tersebut ke meja hijau dengan melaporkan secara resmi ke Polres Sampang.

Kasi Humas Polres Sampang Ipda Sujianto membenarkan bahwa instansinya telah menerima laporan atas dugaan penganiayaan pada Rabu, 12/07/2023.

Atas laporan tersebut, kini Satreskrim Polres Sampang tengah melakukan penyelidikan dengan mengumpulkan alat bukti dan pemeriksaan saksi. Namun pihak Kepolisian enggan memberikan keterangan lebih jauh mengingat kasus tersebut masih dalam tahap proses penyelidikan.

“Penyelidikan baru saja dimulai, tunggu dulu,” pungkasnya.

Sekedar diketahui, insiden pemukulan yang dilakukan oknum aktivis terhadap terduga korban terjadi saat kegiatan audendi di kantor Dinas Kesehatan dan Keluarga Berencana (Dinkes KB) Sampang, Selasa 11/07/2023.

Peristiwa itu langsung viral di jagad Maya karena mengingat video rekaman CCTV detik-detik pemukulan tersebar di media sosial osial (Medsos).

Dan dalam video tersebut, terduga korban menerima pukulan dari arah belakang yang mengenai kepala bagian belakang. (FS)