Pengadaan Traffic Light JLS Telan Ratusan Juta, Pemkab Sampang Hanya Pasang Dua Titik

SAMPANG – Dinas Perhubungan (Dishub) Sampang memasang traffic light di dua lokasi lingkar Selatan atau dijalan Perdana halim kusuma ( jls)

Dua lokasi tersebut yakni di pertigaan Kaseran Kecamatan Torjun dan perempatan Aeng Sareh, Kecamatan Kota Sampang.

Pasalnya Pemkab Sampang menghabiskan ratusan juta rupiah untuk pengadaan lampu lalu lintas atau Traffic Light di Jalan Lingkar Selatan (JLS) atau Jalan Halim Perdanakusuma

Hery Budiyanto Kasi Teknik Sarana dan Prasarana Dinas Perhubungan (Dishub) Sampang, mengatakan bahwa dana tersebut bersumber dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) yang mencapai Rp 381 juta.

“Pemasangan lampu traffic light di Jalur Lingkar Selatan masih dalam proses pengerjaan,” ucapnya

Diketahui saat ini ada dua titik pemasangan Traffic Light di JLS, yakni di pertigaan Kaseran Kecamatan Torjun dan perempatan Aeng Sareh, Kecamatan Kota Sampang.

“Sebenarnya untuk rambu-rambu lalulintas masih banyak yang kurang, cuma kami mencari yang vital dulu, nanti yang lain mengikuti,” katanya.
(Md)