Anggaran Musrembang Kecamatan Hanya Sembilan Juta

BANGKALAN – Dalam kegiatan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (MUSREMBANG) tingkat kecamatan, anggaran yang digelontorkan Pemkab Bangkalan mencapai jutaan rupiah. Terbukti Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) yang diterima oleh Kecamatan Blega dan Konang berkisar 7-9 juta, Rabu (08/02/2023).

Camat Blega Komari mengaku kegiatan Musrembang kecamatan yang diterima kurang lebih sembilan juta dari alokasi dana Anggaran APBD. Dalam pelaksanaan kegiatannya dia menuturkan bahwa uang tersebut dipakai uang transport peserta.

“Untuk uang transport peserta musrembang tadi, jumlahnya seratus ribu,” katanya.

Komari mengungkapkan selain uang transport, juga diberikan kepada narasumber atau pendamping dari Badan Perencanaan Pembangunan Daerah, (Bappeda). Ppengakuan dia memberikan uang pendampingan sebanyak 950 ribu peroerang.

“Diberikan ke narasumber 950 untuk satu orang, timnya hanya diberi uang transport layaknya undangan biasa, yakni 100 ribu,” ungkapnya.

Selain itu uang tersebut dibagikan kepada dua petugas dari kecamatan blega, dan 900 ribu dibagi dua. Selebihnya digunakan untuk komsumsi tamu dan peserta.

“Kegiatan kami diikuti 63 orang peserta. Dan usulan mayoritas terkait perbaikan jalan poros kabupaten, RTLH, Mengentaskan kemiskinan Ekstreem, dan pengentasan staunting,” jelasnya.

Sementara Cama Konang Sujarwo juga mengatakan hal tidak jauh beda dengan Komari, yakni anggaran yang diterima 7 juta. Hal itu disesuaikan dengan jumlah desa yang ada di kecamatan masing-masing.

“Di sini ada 13 desa, dan usulan masyarakat lebih memperioritaskan jalan kabupaten yang rusak, baik dari arah konang ke Blega, maupun jalan penghubung antar kecamatan Konang dengan Kecamatan Kokop,” Tandasnya. (AK)