Menjelang Akhir Tahun, TKI Sampang Tembus Ratusan

SAMPANG – Menjelang akhir tahun Tenaga Kerja Indonesia (TKI) dari Sampang Tembus 293 orang. Ratusan tenaga kerja itu, terhitung sejak Januari 2022. Diketahui, alasan ratusan orang itu menjadi TKI, lantaran ingin memenuhi ekonomi. Serta, dari ratusan TKI itu, paling banyak bekerja di Negara Malaysia.

Kabid Penempatan Tenaga Kerja dan Pengembangan Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu dan Tenaga Kerja (DPMPTSP) dan Naker) Sampang Ervien Budi Jatmiko membeberkan, TKI Sampang yang memilih bekerja di luar negeri sebanyak 293 orang.
“Ratusan orang dari Sampang, memilih bekerja di luar negeri” ujarnya, Rabu (28/12/22).

Dari ratusan TKI itu, ia lanjut menguraikan, merantau ke Malaysia, Arabia, dan Italia. Rinciannya, ke Malaysia sebanyak 176 orang, Saudi Arabia 97 orang, dan Italia sebanyak 20 orang.
“Paling banyak ke negara Malaysia,” Sambungnya.

Dari data yang ia rekap, mayoritas TKI asal Sampang bekerja sebagai kontruksi bangunan, pelayanan restoran, dan asisten rumah tangga. Sementara Ratusan TKI Sampang yersebut, berasal dari kecamatan Sokobanah, Robatal, Karang Penang, dan Ketapang.
“Ratusan TKI yang tersebut itu, merupakan TKI yang berangkat secara legal,” pungkasnya.

(AHe)