SAMPANG – Rumah milik Hj Siti Nur Hayati (56) terbakar selama satu jam lebih, yang berada di Jalan Selong Permai, Kelurahan Gunung Sekar, Kec/Kab Sampang sekitar pukul 14.15 wib pada Jumat (25/11/2022). Akibat kebakaran itu pemilik rumah mengalami kerugian materi hingga ratusan juta. Hal itu dibuktikan dengan kerusakan di beberapa ruangan yang ada di rumah berlantai dua itu.
Kasi Operasional Damkar Sampang, Maftuh Fathurrahman menyampaikan, setelah mendapatkan informasi sekitar pukul 15.04 wib. Pihaknya memberangkatkan armada dua Unit Mobil Damkar, dan,satu Unit Mobil Tangki Suplay Air.
“Berangkat dari kantor sekitar pukul 15.06 WIB, personil tiba dilokasi kebakaran 10 menita karena jarak tempuh dua kilometer,” jelasnya.
Dia menyampaikan dalam penanggulangan kebakaran tersebut, mengerahkan dua tim dan 15 personil. Untuk menjinakkan si jago merah petugas kebakaran membutuhkan waktu satu jam lebih. Terhitung dari pukul 15.15 wib sampai pukul 16.30 wib.
“Di perkirakan materi ditaksir kurang lebih 100 Juta,” ungkapnya.
Dia menambahkan berdasarkan keterang dari pihak keluarga korban, api tiba-tiba sudah menyala dan keluar asap dari lantai dua. Sementata pertolongan awal dibantu oleh masyarakat sampai melaporkan ke Posko Damkar Sampang. Menurut versi petugas Damkar, penyebab kebakaran diduga karena korsleting listrik.
“Untuk korban jiwa dalam kejadian ini tidak ada,” terangnya. (AK/MD)