Hujan 2 Jam di Sampang Jalan Protokol dan Halaman Mapolres Sempat Banjir

Img 20250415 wa0073

SAMPANG – Hujan lebat selama 2 jam mengakibatkan sejumlah ruas jalan protokol di Sampang terendam banjir. Termasuk halaman Polres Sampang turut kebanjiran. Selasa, 15/04/2025.

Salah satu ruas jalan yang terendam adalah Jalan Jamaluddin, kemudian Jalan Wijaya Kusuma dan beberapa ruas jalan lain.

Genangan air mengakibatkan arus lalu lintas dari kedua arah tersendat. Genangan air pun akhirnya surut 2 jam kemudian. “Aduh jalannya banjir, bagaimana ini,” ujar salah seorang pengguna.

Sementara anggota Polres Sampang saat membersihkan Masjid di halaman polres Sampang membenarkan ruas jalan yang tergenang. Kondisi itu terjadi karena hujan dengan intensitas cukup tinggi, sedangkan saluran pembuangan terbatas.

“Hujan siang ini tadi cukup lebat dan lumayan lama. Untuk genangan air bervariasi, rata-rata sekitar 20-an sentimeter,” katanya.

Menurutnya, genangan air itu tidak berlangsung lama dan hanya menunggu giliran masuk ke saluran pembuangan. “Kalau hujannya lebat baru banjir seperti itu, kalau hujan biasa ya tidak sampai segitu,” ujarnya.

Kondisi genangan juga terjadi di Markas Polres Sampang. Limpahan air dari jalan raya meluber ke halaman. Bahkan masjid Arrasyid

“Ndak (sampai masuk ruangan) mas, di halaman. Biasa, sebentar lagi surut,” katanya. (Md).

Exit mobile version